Home > Liga Spanyol

Benzema: Cinta, Sabar, Alhamdulillah

Karim Benzema sering menuliskan kata Alhamdulillah dalam cuitan di akun media sosialnya.
Karim Benzema (Twitter/@Benzema)
Karim Benzema (Twitter/@Benzema)

CORNER – Karim Benzema sering menuliskan kata Alhamdulillah dalam cuitan di akun media sosialnya. Terkini, striker Muslim asal Prancis ini mengungkapkan rasa syukurnya dengan menulis Alhamdulillah jelang laga lawan Alaves pada Sabtu (19/2/2022).

‘’Love❤️and calm #Alhamdulillah,’’ cuit Benzema lewat akun Twitter resminya @Benzema. Penyerang Real Madrid itu tak lupa memposting fotonya sedang menggendong anaknya.

Benzema: Musim Sempurnaku Bersama Real Madrid
Tiga Pemain Real Madrid yang DIKUTUK Santiago Bernabeu

Ada sebanyak 77,7 ribu yang suka dengan cuitan sang bintang tersebut. Cuitannya di-retweet sebanyak 3.564 tweet.

Cuitan Benzema memang bisa ditafsirkan apapun. Tapi yang pasti, Benzema akhirnya bisa kembali bermain setelah absen sejak 23 Januari lalu. Sebuah momen yang memang pantas disyukuri dengan menuliskan kata alhamdulillah.

Absennya Benzema Tinggalkan Lobang Besar di Lini Depan Madrid
Dendam Lama Hakimi, Dicuekin Zinedin Zidane

Benzema tampil sebagai starter menghadapi Paris Saint Germain di leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada 16 Februari. Benzema yang ditarik keluar pada menit ke-87, gagal menyelamatkan Real Madrid dari kekalahan 0-1 atas PSG.

Dalam pertandingan tersebut, Benzema juga gagal mencatatkan tembakan, assists, apalagi gol. Namun demikian, lewat cuitannya tersebut, Benzema seakan ingin menekankan pada dirinya sendiri untuk bersabar alias tetap tenang (calm).

Ketika Mileometer Karim Benzema Akhirnya Terbakar
Vinicius Tenanglah, Jangan Terpancing

Benzema memang butuh waktu untuk kembali moncer setelah absen cukup lama. Karena itu, dia memilih tetap tenang dan bersyukur. Sebuah upaya yang tidak sia-sia karena Benzema keesokan harinya mampu menyumbang satu gol saat Real Madrid melumat Alaves 3-0 di laga La Liga Spanyol pada Ahad.

× Image