Analisis Data: MU Diprediksi Tersingkir di 16 Besar Liga Champions
KARTUMERAH – Kompetisi Liga Champions musim ini baru saja menjejakkan kaki di babak 16 besar. Namun, situs ternama Amerika Serikat Fivethirtyeight sudah memprediksi tim-tim mana saja yang berpotensi besar melenggang ke partai final.
Fivethirtyeight dikenal sebagai situs yang fokus pada analisa jajak pendapat pada pemilihan presiden. Dengan menggunakan model matematika, Fivethirtyeight juga pernah memprediksi pemenang Piala Oscar. Empat dari enam kategori berhasil ditebaknya dengan tepat.
Sejak diakuisisi ESPN, Fivethirtyeight melebarkan sayapnya pada prediksi di dunia olahraga. Salah satunya adalah prediksi tentang tim-tim yang berpeluang melaju hingga babak final Liga Champions musim ini.
• MU Klub Paling Merugi dalam 10 Tahun Terakhir
• Cuan Arab dalam Aliran Sepak Bola Afrika Utara
Bertepatan dengan hari-H laga babak 16 besar Liga Champions pada Selasa (15/2/2022) ini, Fivethirtyeight mengeluarkan laporan hasil analisis datanya terkait peluang-peluang ke-16 tim. Hasil analisa datanya disederhanakan dalam bentuk penilaian Soccer Power Index (SPI).
Manchester City menempati posisi pertama dengan nilai SPI tertinggi mencapai 93.9. Di babak 16 besar ini, The Citizen memiliki peluang 92 persen untuk bisa lolos ke babak perempat final. Bahkan, skuad Pep Guardiola mempunyai peluang 25 persen untuk melenggang hingga ke partai final.
• 'Sang Penyelamat' Barcelona dari Tanah Sevilla
• Messi Menyesal Tinggalkan Barcelona
Selain Manchester City, ada empat tim lainnya yang memiliki persentase peluang lebih dari dua digit untuk bisa lolos ke parta final. Keempatnya yakni Bayern Muenchen dengan peluang 20 persen, Liverpool 15 persen, Ajak Amsterdam 13 persen dan Chelsea 10 persen.
• Jajahan Prancis dan Dominasi Sepak Bola Afrika Utara Barat
MU Tersingkir
Fivethirtyeight juga memprediksi tim-tim yang bakal tersingkir di babak 16 besar. Yakni, delapan tim dengan nilai SPI terendah atau delapan tim penghuni posisi delapan terbawah (posisi ke-9 sampai 16).
Di posisi 16 atau buncit, ada Lille dengan nilai SPI terendah yakni 69,2. Tiga tim di atasnya yakni Sporting (posisi ke-15), Benfica (14) dan RB Salzburg (13) dengan nilai SPI masing-masing 74,4, 76,3, dan 76,5.
• Ketika Mileometer Karim Benzema Akhirnya Terbakar
Sementara tim-tim besar seperti Inter Milan, Atletico Madrid, Manchester United dan Juventus menempati posisi ke-9 hingga 12. Berada di posisi ke-11, The Red Devils memiliki nilai SPI sebesar 77,4.
Nilai SPI milik MU masih lebih baik 0,1 dari Juventus yang berada di posisi ke-12. Sementara, MU masih kalah dari Inter Milan dan Atletico Madrid dengan nilai SPI masing-masing 84,7 dan 81.6.
• Benzema Tinggalkan Lobang Besar di Lini Depan Madrid
Namun, MU masih berpotensi lolos ke perempat final karena lawannya adalah Atletico Madrid yang juga masuk 8 tim terendah nilai SPI-nya. Nilai SPI MU hanya terpaut 4,2 dari Atletico Madrid, sehingga masih berpeluang menjungkirbalikan prediksi Fivethirtyeight. Who knows? Berikut laporan lengkapnya prediksi Fivethirtyeight.