Gerard Pique Jadi Headlines Sejumlah Surat Kabar Jerman
JAKARTA – Gerard Pique jadi headlines pemberitaan sejumlah surat kabar Jerman. Pasalnya, ia menyarankan striker Erling Haaland bergabung bersama Barcelona daripada Real Madrid.
Haaland masih menjadi pemain Borussia Dortmund, setelah memilih bertahan di klub Bundesliga pada jendela transfer Januari. Tetapi dia bisa pergi musim panas ini dan beberapa klub telah dikaitkan dengannya, termasuk Real Madrid dan Barcelona.
Pique selama ini suka jika talenta-talenta terbaik dunia bergabung dengan Barcelona. Dia juga percaya karier Haaland akan lebih bersinar jika gabung bersama Barcelona daripada Real Madrid. Ini dengan asumsi Kylian Mbappe bergabung dengan Real Madrid pada akhir musim ini.
Dalam obrolan dengan Ibai Llanos di Twitch, Pique menjelaskan alasannya tersebut. ‘’Jika saya adalah Haaland dan saya ingin memenangkan Ballon d'Or, maka saya tidak akan pindah ke tim yang sama dengan Mbappe," katanya.
Komentar tersebut menjadi berita utama di seluruh Eropa dan terutama di Jerman. ‘’Salah satunya harian terkemuka Bild,’’ sebut laporan Marca.
Namun, ada surat kabar Jerman yang menyebutkan bahwa Pique sebenarnya khawatir musim depan akan berhadapan dengan Mbappe dan Haaland dalam laga Clasico lawan Real Madrid.