Home > Liga Spanyol

Lagu The Beatles Bergema, Bellingham Langsung Gontai

Madrid membayar 103 juta euro untuk mendaratkan Bellingham dari Borussia Dortmund
Jude Bellingham (Instagram/realmadrid)
Jude Bellingham (Instagram/realmadrid)

KARTUMERAH -- Real Madrid berhasil memetik kemenangan 2-1 dari menjamu Getafe pada laga kandang La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Sabtu (2/9/2023). Lagu The Beatles pun langsung bergema untuk merayakan kemenangan dramatis tersebut.

Borja Mayoral membawa Getafe lebih dahulu unggul pada menit ke-11 sebelum Joselu menyamakan kedudukan pada awal babak kedua. Dan, Jude Bellingham (20) mencetak gol penentu kemenangan Real Madrid pada menit ke-95.

Hasil tersebut membawa Los Merengues meraih poin maksimal dalam empat laga terakhir musim ini. Skuad Carlo Ancelotti memuncaki klasemen LaLiga dengan 12 poin.

Jude Bellingham, sang penentu kemenangan Madrid, mengomentari reaksi penonton terhadap golnya pada menit ke-95. Gelandang yang diboyong Madrid dari Borussia Dortmund pada musim ini mengaku baru pertama kali mendengarkan sorakan suporter sebegitu riuhnya.

“Ini adalah momen paling riuh yang pernah saya dengar di stadion,” kata Bellingham kepada Real Madrid TV.

"Sejujurnya saya tidak percaya. Ketika (penonton) menyanyikan 'Hey Jude' (The Beatles) di akhir, saya merinding. Saya hanya ingin berbalik, berdiri diam dan mendengarkannya,’’ ujar Bellingham. ‘’Kakiku gemetar gontai.’’

‘’Saya tahu bahwa saya didatangkan untuk momen-momen seperti ini. Itu adalah momen-momen yang saya tahu bisa saya berikan untuk tim ini. Saya ingin terus melakukannya dan memastikan para penggemar pulang dengan bahagia,’’ katanya.

Madrid membayar 103 juta euro untuk mendaratkan gelandang Inggris Bellingham dari Borussia Dortmund pada musim panas ini. Dia telah mencetak gol dalam empat penampilannya di Liga Spanyol sejauh ini.

Ia mencetak gol dalam kemenangan atas Athletic Club (2-0), Almeria (3-1), Celta Vigo (1-0) dan sekarang dalam debut kandangnya melawan Getafe.

× Image