Persita Kembali Diperkuat Gelandang Enerjik Argentina
KARTUMERAH -- Gelandang enerjik asal Argentina, Mateo Bustos, dipastikan akan kembali memperkuat Persita di Liga 1 musim 2023/2024 mendatang. Pemain berusia 30 tahun itu sempat membela Pendekar Cisadane pada Liga 1 musim 2020 lalu.
‘’Kami menilai gaya bermain Bustos sangat cocok dengan skema yang akan Persita mainkan musim depan. Untuk itu, kami sepakat untuk merekrutnya kembali,” ujar Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, seperti dikutip dari Persitafc.com.
“Ia pun sudah merasakan tampil di Indonesia walau hanya tiga pertandingan,’’ katanya. ‘’Saat itu liga harus berhenti karena pandemi Covid-19.’’
Nama Bustos tak asing di publik Persita Fans. Pada 2020 lalu, ia sempat memperkuat Pendekar Cisadane selama tiga pekan sebelum kompetisi dihentikan akibat pandemi Covid-19.
Bustos pun memutuskan kembali ke Argentina. Pada musim lalu, Bustos tampil membela klub divisi primera Paraguay, Resistencia Sport Club, dengan catatan dua gol dan satu assist dari 24 pertandingan.
Catatan tersebut juga menjadi pertimbangan manajemen Persita untuk kembali merekrut Bustos. “Pengalamannya di liga utama Paraguay sangat bagus. Itu menjadi modal penting baginya untuk kembali tampil di Indonesia di musim depan,” papar I Nyoman.