Home > Liganesia

Markas Pendekar Cisadane 'Dicakar' Singo Edan

Persita Tangerang mampu meraih sembilan poin dari dua kali menang dan tiga kali imbang.
Persita Tangerang. (Twitter/@Persitajuara)
Persita Tangerang. (Twitter/@Persitajuara)

KARTUMERAH -- Persita Tangerang harus menerima kekalahan pahit 0-1 dari menjamu Arema FC pada laga pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023. Pendekar Cisadane menyerah di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Sabtu (1/4/2023) akibat kebobolan gol semata wayang Rizky Dwi Febrianto pada menit ke-88.

Kekalahan tersebut mencoreng rekor positif laga kandang Persita pada putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2022/2023. Seperti dikutip Ligaindonesiabaru.com, markas Pendekar Cisadane mulai kembali ‘angker’ bagi tim-tim tamu.

Dari lima kandang terakhir, Persita Tangerang mampu meraih sembilan poin dari dua kali menang dan tiga kali imbang. Rekor tersebut kini terputus setelah Persita Tangerang dipaksa menyerah 0-1 dari menjamu Arema FC.

Persita Tangerang saat ini masih menduduki posisi kesembilan klasemen dengan menorehkan 44 poin dari 32 pertandingan terakhir. Klub yang didirikan pada September 1953 ini membukukan 12 kali menang, delapan kali imbang dan 12 kali kalah.

Sementara Arema FC berhasil naik satu tingkat ke urutan ke-11 klasemen dengan 38 poin. Klub asal Jawa Timur ini menorehkan 12 kali menang, lima kali imbang dan 14 kali kalah.

× Image