Home > Liga Spanyol

Alaba, Sesuatu Yang Lama Hilang dari Real Madrid

Sebelumnya Alaba adalah eksekutor bola mati nomor wahid Bayern Muenchen.
David Alaba. (Twitter/@ChampionsLeague)
David Alaba. (Twitter/@ChampionsLeague)

KARTUMERAH – David Alaba menyumbang sebiji gol saat Real Madrid menyudahi perlawanan tim promosi Almeria 2-1 di laga pembuka musim La Liga Spanyol pada pekan lalu. Bek asal Austria itu mencetak gol lewat tendangan bebas.

Dalam laporannya berjudul ‘’The Lewandowski-Alaba freekick rivalry comes to LaLiga Santander’’, harian Marca menyebut gol lewat tendangan bebas merupakan sesuatu yang lama menghilang dari Real Madrid. ‘’Alaba memberi Real Madrid sesuatu yang sudah lama tidak mereka miliki. Yakni, ancaman yang kredibel dari tendangan bebas langsung,’’ sebut harian ternama Spanyol tersebut.

Alaba gabung Real Madrid dari Bayern Muenchen pada musim lalu. Dari 31 penampilannya bersama Los Merengues, bek berusia 30 tahun itu sudah mencetak tiga gol. Dua dari tiga golnya, menurut catatan Marca, dicetak lewat bola mati tendangan bebas.

Torehannya sejauh ini mengalahkan Dani Ceballos, Toni Kroos, Nacho dan Marco Asensio yang masing-masing mencetak satu gol tendangan bebas. Sementara Cristiano Ronaldo mencetak 33 gol tendangan bebas selama sembilan musim membela Real Madrid.

‘’Tapi, Ronaldo mencetaknya dari 444 kali upaya tendangan bebas,’’ sebut Marca. ‘’Catatan tersebut memberinya konversi tendangan bebasnya di bawah delapan persen.’’

Sebelumnya Alaba adalah eksekutor bola mati nomor wahid Bayern Muenchen. Pemain yang dikenal dengan selebrasi goyang kursinya itu mencetak 11 gol tendangan bebas selama 11 musim memperkuat klub Bavaria.

Alaba mengalahkan Robert Lewandowski yang hanya mencatatkan enam gol tendangan bebas dalam 12 tahun berkiprah di Bundesliga Jerman. Lima gol dengan Bayern Muenchen dan satu gol untuk Borussia Dortmund. Lewandowski yang kini berseragam Barcelona, bersama Alaba pernah sama-sama menghabiskan tujuh musim gemilang memperkuat Bayern Muenchen.

× Image